PERSINAS ASAD

Perkuat Sinergi Organisasi, PERSINAS ASAD Papua Tengah Kunjungi PB

Jakarta (5/1/26)- Pengurus Provinsi PERSINAS ASAD Papua Tengah pada Senin, 5 Januari 2026, mengunjungi Kantor Pengurus Besar PERSINAS ASAD di Kompleks Padepokan Agung Jl. Al Manshurin No.1, RT.5/RW.9, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta.

Kunjungan ini untuk mempererat hubungan antara pengurus pusat dan daerah ujar Ir. Niki Afidah Mukmin, S.T.,M.T., selaku Ketua Pengprov PERSINAS ASAD Papua Tengah. Turut hadir dalam silaturahim ini Sekretaris Provinsi PERSINAS ASAD Papua Tengah Yuli Subagio, dan Ketua Pengprov Papua H.Jaenuri, S.H.

Lebih lanjut ia juga melaporkan perkembangan kegiatan PERSINAS ASAD di wilayah Papua Tengah yang meliputi Kabupaten Nabire dan Kabupaten Mimika. “Walaupun jauh dari pusat, alhamdulilah latihan Pencak Silat ASAD di Papua Tengah dapat berjalan dengan lancar”, tuturnya.

Ketua PB PERSINAS ASAD Marsma TNI (Purn.) H. Syukur, M.Si. (Han)., menyambut baik kedatangan delegasi dari Pengurus PERSINAS ASAD Papua Tengah. Dalam kesempatan tersebut, ia menyampaikan selamat datang di Kantor PB dan terima kasih atas kunjungannya dan berpesan agar warga ASAD di wilayah Papua Tengah selalu semangat berlatih sehingga terlatih dalam penguasaan ilmu beladiri ASAD.(Arbi-Promar)